![]() |
Ratusan pelajar SMA Negeri 1 Ngawen mengikuti program safety riding dari Satlantas Polres Blora. (foto: dok-ib) |
Seperti
yang dilakukan pada hari Selasa (12/9/2017) lalu di SMA Negeri 1
Ngawen. Ratusan pelajar dikumpulkan oleh guru-guru atas arahan
petugas Satlantas Polres Blora di lapangan sekolah. Mereka diberikan
contoh tentang cara mengendarai motor yang benar dan dipersilahkan
mempraktekkannya di depan polisi.
Tidak
ada rasa canggung atau malu, siswa siswi SMA Negeri 1 Ngawen itu pun
mencoba mengendarai motor dengan melewati rintangan yang telah ditata
sedemikian rupa oleh petugas Satlantas Polres Blora.
Kasatlantas
Polres Blora AKP Febriyani Aer SIK kepada awak media mengatakan ada
beberapa materi yang diberikan kepada para pelajar. Antara lain,
tentang berkendara yang baik di jalan raya, pentingnya menggunakan
helm standar (SNI), surat-surat kendaraan yang harus dibawa, dan
rambu lalu-lintas.
Tak hanya itu, para pelajar juga diberi
pengertian tentang proses menempuh ujian SIM serta tata cara
berkendara yang baik dan benar. Mulai dari pengecekan kendaraan
bermotor sampai dengan mengendarai di jalan raya.
”Digelarnya kegiatan ini dalam rangka
memberikan pembelajaran kepada para pelajar agar menjadi pengendara
yang baik. Kami berharap dengan adanya kegiatan semacam ini, bisa
memberikan wawasan dan kesadaran bagi para pengendara,” kata Kasat
Lantas Polres Blora AKP Febriyani Aer, S.I.K.
Dikatakan para pelajar sejauh ini
memang memiliki risiko tinggi dengan kecelakaan. Penyebabnya, mereka
belum memahami dengan baik aturan berkendara di jalan raya. Selain
itu tingkat emosional tinggi, kontrol terbatas, belum memiliki risiko
tanggungan keluarga juga jadi faktor lainnya.
“Kami ingin pelajar menjadi agen-agen
pelopor keselamatan berlalulintas di lingkungan sekolahnya,
lingkungan keluarga, dan masyarakat. Kami berharap mereka benar-benar
mengerti bahwa keselamatan untuk dirinya sendiri bukan untuk orang
lain,” pungkasnya. (res-infoblora)
0 komentar:
Posting Komentar