Home » , , » 150 Pelaku Wisata Ikuti Jateng Travel Mart 2015 di Kampung Samin Blora

150 Pelaku Wisata Ikuti Jateng Travel Mart 2015 di Kampung Samin Blora

infoblora.id on 28 Apr 2015 | 00.30

Sekitar 150 orang peserta Jateng Travel Mart 2015 mengunjungi Kampung Samin Klopoduwur kemarin, dipelopori Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Jawa Tengah.
BLORA. Senin siang (27/4) kemarin dua bus besar serta beberapa mobil diiringi petugas patwal kepolisian tiba di kawasan Pendopo Kampung Samin di Dukuh Karangpace Desa Klopoduwur Kecamatan Banjarejo Kab.Blora. Sekitar 150 peserta Jateng Travel Mart 2015 yang diprakarsai oleh Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Jawa Tengah menikmati suguhan pertunjukan seni budaya dan kuliner di kampung Samin yang ada di selatan Kota Blora ini.


Anak-anak memainkan seni barong menyambut peserta Jateng Travel Mart 2015.
Turun dari kendaraan, perserta Jateng Travel Mart 2015 yang terdiri dari seller dan buyer kepariwisataan dari seluruh Indonesia ini disambut dengan kesenian barongan yang merupakan seni pertunjukan khas Blora. Dimainkan oleh anak-anak, barongan berhasil menarik perhatian peserta Jateng Travel Mart 2015 yang dipimpin oleh ketua panitia Didik Koentjoro.

Usai dihibur pertunjukan seni barongan, rombongan dipersilakan melihat stan pameran berbagai kerajinan UMKM yang ada di Blora seperti halnya batik sedulur sikep (samin) yang dikerjakan ibu-ibu kelompok Pokdarwis, kaos Samin, keramik Balong serta batuk akik fosil jati khas Blora.

Karena waktu sudah siang, peserta Jateng Travel Mart 2015 langsung lanjut untuk menikmati santap makan siang dengan menu tradisional yang sudah disiapkan oleh ibu-ibu di kampung Samin ini. Saat makan siang, kebanyakan peserta terkesima dengan suguhan makanan yang diberikan.


Peserta Jateng Travel Mart 2015 menikmati makanan tradisional beralaskan daun jati di Kampung Samin Klopoduwur.
Semua makanan serba tradisional, alat makan yang digunakan juga berasal dari alam. Dengan beralaskan pincuk daun jati dan sendok dari suruh daun kelapa muda atau janur, mereka menikmati santap siang dengan menu nasi jagung yang dipasangkan dengan empat macam sayur yakni sayur asem, sayur lodeh lompong, sayur lodeh tempe cabe ijo, dan sayur bayam.


Duduk berjajar masing-masing peserta Jateng Travel Mart 2015 enak banget menikmati nasi jagung ala sedulur sikep Samin Klopoduwur Blora.
Melengkapi kelezatan tersebut disajikan pula lauk oseng ikan peda (pedo), gereh (ikan asin) goreng, peyek kacang tanah, peyek kedelai dan kerupuk warna warni. Peserta Jateng Travel Mart 2015 merasa berada di jaman tradisional namun tetap enak dan lezat. 


Anak-anak kampung Samin menghibur peserta Jateng Travel Mart dengan
memainkan dolanan bocah.
Duduk berjajar di teras selatan Pendopo Samin sambil makan siang menikmati santapan serba alami dan tradisional, mereka juga dihibur permainan anak yakni dolanan bocah yang pada saat ini sudah langka di kalangan anak-anak Indonesia seperti egrang, jamuran, sluku-sluku batok dll.

Sedangkan para sesepuh Kampung Samin menyuguhkan pertunjukan tradisi jamasan alat pertanian yang merupakan tradisi tahunan yang kerap dilakukan pada saat bulan muhaarram atau sasi suro. Peserta Jateng Travel Mart ikut larut dalam suasana sakral tradisi jamasan alat pertanian.

Setelah acara pertunjukan seni tradisi selesai, semua peserta Jateng Travel Mart 2015 dipersilakan masuk duduk bersama di dalam Pendopo Sedulur Sikep Samin untuk mengikuti dialog dan ramah tamah atau sembur wuwur dari sesepuh kampung Samin Mbah Lasiyo.


Tradisi Jamasan alat pertanian oleh warga sedulur sikep Samin Blora dihadapan peserta Jateng Travel Mart 2015.
Hadir pula dalam acara tersebut Kepala Dinas Perhubungan Pariwisata Kebudayaan Komunikasi dan Informatika (DPPKKI) Slamet Pamudji sekaligus mewakili Bupati yang tidak bisa hadir karena sedang ada kepentingan di Jakarta, Camat Banjarejo, Kepala Desa Klopoduwur dan segenap masyarakat sedulur sikep samin.

Acara dialog dan ramah tamah tersebut berjalan santai namun tetap serius dengan disuguhi lagi jajanan tradisional berupa krowotan yang berisi jajan pasar seperti dumbek, nagasari, lepet jagung, jagung rebus, pisang rebus, ketela rebus dll. Yang khas adalah minuman yang disajikan cukup unik dan sederhana, berupa air putih dalam kendi (gerabah tempat air minum dari tanah liat) yang begitu diteguk terasa segar di tenggorokan.


Kepala DPPKKI Blora berikan sambutan dalam dialog ramah tamah
didampingi Mbah Lasiyo sesepuh Kampung Samin Klopoduwur Blora,
Kepala Desa Klopoduwur, Diana Utami dalam sambutannya mengungkapkan rasa senang dan bangganya karena kampung yang ada di desanya bisa menjadi salah satu tujuan wisata budaya oleh Jateng Travel Mart 2015. 

"Kami senang sekaligus bangga karena budaya dan tradisi masyarakat sedulur sikep di desa ini bisa menjadi salah satu wisata unggulan di Kabupaten Blora. Kedepan akan terus kami kembangkan agar lebih dikenal, mengingat belum lama ini Presiden Jokowi juga hadir kesini," ungkapnya.

Sementara itu Ketua ASPPI Jawa Tengah, Pranoto Hadi Prayitno S.Pd , M.Par menjelaskan tujuan ASPPI Jateng mengadakan Jateng Travel Mart 2015 adalah untuk mengangkat dan mempromosikan potensi pariwisata yang ada di Jawa Tengah dan kebetulan saat ini adalah giliran Blora dan Rembang. 

"Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari mulai Senin 27 April 2015 hingga Rabu 29 April 2015. Dua hari 27-28 April dilaksanakan untuk mengeksplore potensi wisata Kabupaten Blora, sedangkan 29 April nanti rombongan ke Kabupaten Rembang. Tidak lain untuk mendongkrak potensi pariwisata di Blora dan Rembang," jelasnya.


Peserta Jateng Travel Mart mengikuti dialog dan ramah tamah di Pendopo Sedulur Sikep Samin.
Kepala DPPKKI Blora, Slamet Pamudji pun menyambut baik dan merasa senang Blora bisa dikunjungi peserta Jateng Travel Mart 2015. "Dengan adanya kegiatan ini kami merasa senang sekaligus bisa mengevaluasi diri karena saat ini dunia pariwisata di Blora sedang menggeliat. Kami butuh saran dan masukan dari para pelaku pariwisata yang hadir mengikuti acara Jateng Travel Mart 2015 ini agar kedepan potensi wisata di Blora bisa tergarap dengan maksimal," paparnya.

"Kalau dilihat dari segi keindahan alam, Blora memang kalah dengan daerah yang mempuanyai pantai dan gunung. Karena Blora hanya berada di pegunungan kapur yang cenderung kering. Sehingga untuk menumbuhkan potensi wisata, kami berusaha nguri-uri seni dan kebudayaan. Seni budaya di Blora cukup banyak, mulai dari barongan, tayub, wayang, kampung samin dll. Hal-hal seperti ini yang kita usahakan untuk dikemas sebagai paket wisata budaya di kabupaten Blora. Selain itu juga kita garap potensi kerajinan produk UMKM seperti batik, kerajinan bonggol jati, keramik, jajanan tradisional, aneka macam kuliner dll," tambahnya.

"Awal Agustus mendatang Pemkab Blora akan kembali menggelar Festival Barong Nusantara yang kedua setelah tahun lalu sukses menyedot ribuan penonton di Alun-alun Blora. Semoga informasi ini nantinya bisa dikemas sebagai paket wisata budaya di Blora," harap Slamet Pamudji.

Setelah menikmati wisata budaya di Kampung Samin Klopoduwur, rombongan bertolak ke lokasi penambangan minyak tua di Desa Semanggi Kecamatan Jepon. "Hari kedua, Selasa (28/4) Jateng Travel Mart mengunjungi Depo Loko Tua Kereta Uap di Ngelo Kecamatan Cepu, kerajinan bonggol jati di Jepon dan wisata kuliner di Waduk Tempuran," kata Adipati Seta, salah satu panitia pelaksana. (Jo-infoblora)

Dokumentasi lain :
Peserta Jateng Travel Mart 2015 mengikuti ramah tamah dan mengenal lebih dekat apa itu komunitas sedulur sikep Samin yang ada di kampung Samin Klopoduwur.
Nasi jagung pincuk daun jati dengan sayur lodeh tempe dan urap, lauk ikan asin dan peyek kacang jadi menu andalan sedulur sikep Samin Klopoduwur yang disukai peserta Jateng Travel Mart 2015.
Air kendi sangat menyegarkan dahaga para peserta Jateng Travel Mart 2015 di kampung Samin, kemarin.
Sayur asem. sayur lodeh lompong, sayur bayem dan sayur tempe jadi pelengkap kelezatan nasi jagung buatan ibu-ibu Kampung Samin untuk menjamu Jateng Travel Mart 2015.
Dengan memakai iket kepala hitam khas Samin, salah satu peserta Jateng Travel Mart mencoba bermain egrang, dolanan bocah kampung Samin.
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved