Home » , » Gara-gara Ganjar Pranowo, Batik Blora "Pring Tayub" Kini Mulai Diburu Warga

Gara-gara Ganjar Pranowo, Batik Blora "Pring Tayub" Kini Mulai Diburu Warga

infoblora.id on 6 Apr 2016 | 17.00

Ganjar Pranowo kenakan Batik Blora motif Pring Tayub saat
berkunjung di Purworejo, Rabu (6/4). (foto: bima)
BLORA. Gara-gara batiknya yang bermotif “pring tayub” dibeli oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada saat musyawarah perencanaan pembangunan wilayah (musrenbangwil) di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora, Kamis (31/3) pekan lalu, kini batik motif tersebut mulai diminati masyarakat dan dipesan.

Ialah Ana Nimas, perajin batik tulis Nimas Barokah yang kini mulai jadi pusat perhatian lantaran karyanya digemari Gubernur Jawa Tengah. Bersama rekannya, Vesta Wahyuningsih yang giat membantu pemasaran produk batik via media sosial twitter @BloraBatik, ia kini kebanjiran pesanan.

“Setelah dibeli Pak Ganjar, kemarin Pak Wakil Bupati Blora juga langsung pesan 2 lembar. Kabarnya untuk dibuat hem, akan digunakan untuk pakaian kerja. Ada juga seorang polwan yang datang sore-sore untuk beli batik. Terakhir tadi ada pembeli yang berminat dari Palangkaraya Kalimantan Tengah. Alhamdulillah, semua ini berkat Pak Ganjar,” ucap Ana Nimas, Rabu (6/4).

Menurutnya batik motif “Pring Tayub” pada awalnya ia namakan motif “Pring Jaipong”, namun karena dihimbau Pak Ganjar untuk dirubah namanya menyesuaikan budaya Blora jadi diganti dengan nama “Pring Tayub”.
Pak Diding, suami Ana Nimas sedang sibuk mengerjakan batik motif Pring Tayub pesanan Wakil Bupati Blora. (foto: rs-infoblora)
“Dinamakan Pring Tayub, karena motif pring atau bambu yang ada di batik dibuat lenggak-lenggok seperti orang yang sedang menari tayub,” jelasnya.

Ia mengatakan jika 2 hari lalu juga ada rombongan guru-guru SMK dari Kabupaten Rembang yang datang untuk mengenali kerajinan batik di rumahnya Jl.Cendana Gang 3 Kelurahan Beran, Kecamatan Blora.
Ganjar Pranowo saat membeli kain Batik Blora motif Pring Tayub, Kamis (31/3) pekan lalu. (foto: rs-infoblora)
Sekedar mengingatkan, saat musrenbangwil di Pendopo Rumah Dinas Bupati Blora, Kamis (31/3) lalu, Gubernur Ganjar Pranowo membeli 2 lembar kain batik Blora dengan motif “Pring Tayub” warna dasar hijau dan motif “Samin Surosentiko” warna dasar hitam.

Berdasarkan informasi dari Biro Humas Pemprov Jateng, pada hari Rabu (6/5), Ganjar Pranowo langsung mengenakan baju batik dari bahan Batik Blora motif “Pring Tayub” saat meninjau pelaksanaan UN di SMK Purworejo dan menghadiri Musrenbangwil eks Karesidenan Kedu. Sementara Batik Blora motif Samin Surosentiko masih dalam proses penjahitan. (rs-infoblora)
Share this article :

0 komentar:


 
Copyright © 2013. infoblora.id - All Rights Reserved