![]() |
Warga Desa Plosorejo memeriahkan panjat pinang kupatan semalam. (foto: an-infoblora) |
Sebagai contoh warga Desa Mojorembun
Kecamatan Kradenan yang semalam, usai maghrib sudah terlebih dahulu menggelar
bancaan (syukuran-red) di Balaidesa setempat dengan saling bertukar ambeng
berisi ketupat, lepet dan aneka macam sayur lodeh.
“Ini sebagai bentuk rasa syukur setelah
sepekan puasa sunah syawal usai Idul Fitri. Kita berkumpul bersama warga
lainnya memanjatkan doa dan bertukar ambeng. Kerukunan masyarakat tercermin
saat acara berlangsung,” ucap Ahmad Rifai, salah satu warga Mojorembun,
semalam.
Lain lagi cara warga Desa Plosorejo Kecamatan
Banjarejo untuk merayakan lebaran ketupat atau kupatan. Usai sholat isyak, di
lapangan desa setempat para pemuda semalam menggelar panjat pinang ketupat
berhadiah peralatan ibadah, peralatan olahraga dan sejumlah uang.
“Panjat pinang kupatan kami selenggarakan
untuk memeriahkan ajang silahturahmi warga setelah Idul Fitri dan lebaran
ketupat. Sekaligus pelepasan warga desa yang hendak kembali merantau ke luar
kota. Alhamdulillah antusias warga bagus, acara berlangsung meriah,” ucap
Mualimin, ketua panitia Panjat Pinang Kupatan, semalam.
![]() |
Syukuran lebaran ketupat antar warga di salah satu masjid Desa Trembulrejo Kecamatan Ngawen. (foto: wahyu) |
Panjat tebing kupatan sendiri setinggi 5
meter dengan diikuti oleh 7 tim yang masing-masing terdiri dari 3 orang. “Alhamdulillah
seru banget mas, memeriahkan kupatan dan halal bihalal pemuda desa,” kata
Anwar, salah satu warga.
Di lain tempat, Rabu pagi usai subuh warga
Karangjati, Trembulrejo Ngawen dan Dukuhan Mlangsen juga melaksanakan bancaan
kupatan di masjid setempat. Karena anak-anak sekolah masih libur panjang, tak
ayal masjid pun dipenuhi anak-anak hingga orang tua untuk mengikuti bancaan,
makan ketupat rame-rame.
“Ini acara tahunan setiap lebaran ketupat,
kita kumpul di masjid bedoa dan bersedekah berbagi ketupat sayur dengan sesama,”
terang Muslih, salah satu takmir Masjid Al Yahya Mlangsen, usai syukuran
kupatan, pagi tadi. (rs-infoblora)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Kritik dan Saran serta masukan sangat berharga demi akuratnya informasi dalam portal infoblora.id ini.